Tidak sedikit dari blogger saat membuat blog hanya mengorientasikan blognya untuk dimonetisasi adsense tanpa memahami rule atau peraturan yang di tentukan oleh Google. Dan untuk materi kali ini sesuai judul Bagaimana Membuat Blog Yang Sesuai Untuk di Daftarkan Google Adsense, sedikit saya akan sharing bagaimana membangun blog khusus paltform blogspot.
Adapun secara detail dalam membuat blog di blogger.com yang sesuai dengan ketentuan google kurang lebih langkah-langkahnya seperti di bawah ini :
- Pemilihan nama blog
- Mendaftarkan nama blog
- Cara memunculkan menu penghasilan pada dashbord blogger
- Pengaturan menu navigasi dan halaman sesuai kriteria google adsense
- Mendaftar ke webmaster tools (verifikasi blog)
Cara Memilih Nama Blog Untuk Didaftarkan Google Adsense
Dalam pemilihan nama blog harus menjelaskan isi atau konten dari blog itu sendiri, langkah ini menyerupai dalam beberapa tutorial dalam mencari kata kunci (Riset Keyword). Silahkan sobat tentukan nama blog yang SEO Friendly dan relevan dengan konten sobat nantinya. Karena akan membantu memberikan kontribusivisibility blog di mesin telusur (search engine). Usahakan nama blog memiliki kandungan kata kunci dengan volume pencarian terbanyak.
Seperti admin gambarkan di bawah :
Seperti terlihat di gambar, admin memberikan contoh dengan kata kunci "tutorial facebook ads" jumlah pencarian kata kunci tersebut mencapai 600 juta lebih. Artinya jika blog kita mengandung kata kunci tersebut maka memiliki potensi yang besar untuk mendapatkan visitor. Nah dari data di atas kita bisa menggunakan nama blog dengan domain tutorialfacebookads.blogspot.com (untuk platform blogspot) bisa juga kita gunakan custom domain seperti "tutorialfacebookads.com, tutorialfacebookads.net" atau yang lain.
Mendaftarkan Nama Blog di Blogger.com
Syarat utama untuk daftar blog di blogger.com sobat harus memiliki akun Gmail terlebih dahulu, silahkan sobat buat akun Gmail disini (Daftar Gmail). Silahkan sobat daftarkan nama blog yang telah sobat pilih di www.blogger.com menggunakan gmail tadi.
Untuk tutorial cara membuat Gmail tanpa verifikasi Hp dan Membuat blog bisa di lihat seperti video di bawah ini ..
Cara Membuat Gmail tanpa Verifikasi Hp
Memunculkan Menu Penghasilan (Earning) Pada Dashbord Blogger
Tidak semua menu penghasilan akan muncul pada dashbord blogger secara otomatis. Dan untuk memunculkannya sobat bisa ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:
sumber: |
Ikuti langkah 9 sampai 12 secara berurutan, silahkan pilih menu Setelan Bahasa dan pemformatan>Inggris (Amerika Serikat-English (United States)>Simpan setelan lalu refresh halaman atau log out setelah itu lihat lagi hasilnya di dasbor.
Jika sudah seperti terlihat seperti gambar di atas adanya penampakan menu penghasilan yang ditandai dengan nomor 13. Sampai dengan langkah ini sobat telah berhasil membuat sebuah blog, tapi belum bisa digunakan untuk daftar google adsense karena masih memerlukan beberapa langkah pengaturan lagi.
Pengaturan Manu Navigasi dan Halaman sesuai Kriteria Google Adsense
Menu navigasi pada blog adalah salah satu bagian yang wajib diperhatikan oleh publisher Google AdSense. Banyak blog yang ditolak karena masalah navigasi yang tidak sesuai dengan keinginan Google AdSense. Singkatnya, navigasi situs harus dibuat sedekat mungkin dengan pengunjung agar mudah diakses oleh mreka.
Navigasi situs yang jelas bisa mempengaruhi trafik pengunjung sehingga pengaturannya harus optimal. Admin juga pernah ditolak beberapa kali karena tidak memeperhatikan menu navigasi blog, kemudian melakukan perbaikan dan akhirnya diterima. Untuk membuat navigasi situs itu ternyata tidak ribet dan tidak perlu script ini dan itu sehingga membuat kita kebingungan sendiri.
Untuk mengatur menu navigasi bisa di lihat seperti dalam video berikut ini :
Mendaftarkan Blog Ke Webmaster tools (Cara verifikasi Google Webmaster Tool)
Tujuan Mendaftarkan Blog Ke Google Webmaster Tool adalah agar blog yang kita miliki bisa cepat diindeks oleh Google, kita harus mendaftarkan blog atau website ke Google Webmaster Tool. Layanan SEO tool yang disediakan Google ini berfungsi untuk membuat blog kita dapat dideteksi dengan cepat oleh mesin pencari Google. Sehingga konten atau artikel yang kita buat bisa cepat terindeks oleh Google.
Adapun langkah dan cara mendaftarkan blog ke Google Webmaster Tool adalah sebagai berikut.
- Masuk ke halaman www.google.com/webmasters/
- Selanjutnya kita harus membuat properti untuk blog kita di Google Webmaster Tool terlebih dahulu.
- Pertama klik tombol Add a Property, lalu masukan alamat website kita pada kotak yang telah disediakan.
Setelah itu kita akan dibawa ke halaman berikutnya, pada halaman ini kita diminta untuk melakukan verifikasi blog milik kita. Di halaman ini tersedia 2 pilihan metode yakni Recommended dan Alternate, namun kita akan menggunkan Alternate Methods. Pada metode ini tersedia 4 pilihan metode lainnya, yaitu:
- HTML tag
- Domain name provider
- Google Analytics
- Google Tag Manager
Pada dasarnya kesemua metode di atas dapat kita gunakan, untuk melakukan verifikasi Google Webmaster Tool. Tapi metode yang biasa digunakan adalah HTML Tag, karena cara penerapannya lebih mudah dibanding yang lainnya.
Untuk lebih jelasnya silahkan lihat video seperti di bawah ini :
Demikian Panduan Bagaimana Membuat Blog Yang Sesuai Untuk di Daftarkan Google Adsense semoga bermanfaat. Jika masih ada kendala silahkan cantumkan di kolom komentar, dan jangan lupa untuk mengunjungi konten terkait dalam postingan ini..
Jika dirasa konten ini bermanfaat silahkan share dan ikuti blog kulionline untuk mendapatkan update Bisnis Online terbaru lainya...